Tips Foto Prewedding – Bagi sebagian orang foto prewedding merupakan salah satu hal paling penting. Oleh karena itu beberapa pasangan rela mengeluarkan biaya mahal untuk bisa mendapatkan foto prewedding yang bagus. Tak heran jika beberapa jasa foto menetapkan harga hingga puluhan juta rupiah untuk foto prewedding, karena begitu banyak orang terobsesi dengan kemewahan tersebut.
Memang memiliki foto prewedding yang menarik bisa memberikan nilai lebih untuk pasangan. Memiliki foto prewedding layaknya foto pasangan artis memiliki kebanggan dan kepuasan tersendiri. oleh karena itu foto prewedding tersebut tidak bisa dipandang remeh. Untuk mendapatkan foto prewedding bukan biaya yang paling penting.
Berikut ini beberapa tips foto prewedding agar menghasilkan foto menarik dan elegan.
Memilih Lokasi Tepat
Salah satu hal yang paling penting diperhatikan saat membuat foto prewedding adalah lokasi foto tersebut. Jika lokasinya tidak menarik maka mustahil bisa mendapatkan foto yang bagus pula. Oleh karena itu lokasi harus menjadi perhatian utama agar bisa mendapatkan foto bagus. Jika anda ingin biayanya murah maka lebih baik cari lokasi terdekat saja. Biasanya fotografer handal mampu menangkap angel tepat dari setiap lokasi foto. Jika anda bisa memilih lokasi yang bagus, maka dijamin foto prewedding semakin elegan nantinya.
Pada umumnya kebanyakan orang memilih lokasi alam, karena keindahan yang ditampilkan alam begitu memukau. Taman bunga, laut, atau bebukitan bisa menjadi lokasi tepat untuk foto prewedding.
Memperhatikan Waktu Pemotretan
Selain lokasi hal lain yang juga penting diperhatikan adalah waktu pemotretan. Jauh lebih mudah memanfaatkan cahaya alami dari pada menggunakan cahaya buatan. Cahaya dari matahari langsung membuat foto nantinya tampak lebih cerah dan menghadirkan kesan artistic. Oleh karena itu anda harus bisa memilih waktu terbaik untuk membuat foto tersebut. jangan memilih waktu berfoto terlalu siang, karena pada saat tersebut anda nantinya sulit berpose serta ekspresi wajah juga tampak terlalu lelah.
Biasanya waktu terbaik untuk pemotretan adalah pagi hari atau sore hari. Malam hari juga bisa dijadikan waktu untuk membuat foto prewedding, tetapi harus dibarengi dengan pencahayaan yang memadai.
Memahami Pose yang Tepat
tips foto prewedding yang penting diperhatikan adalah pose berfoto. Percuma jika lokasi dan pakaian yang anda kenakan bagus, tetapi tidak tahu pose berfoto yang tepat. Pose sangat berpengaruh terhadap keindahan foto tersebut. Oleh karena itu anda harus tahu pose apa saja yang cocok untuk foto prewedding. Biasanya fotografer profesional sudah paham fose mana yang tepat untuk foto prewedding. Hanya saja fotografer profesional biayanya cukup mahal.
Jika fotografer anda merupakan teman sendiri atau fotografer biasanya, maka anda sendiri yang harus belajar bagaimana pose terbaik untuk foto prewedding. Dengan demikian hasil foto prewedding tersebut nantinya tetap indah dan menarik.
Mengungkapkan Ekspresi Saat Difoto
Hal lain yang juga sangat penting diperhatikan saat foto prewedding adalah ekspresi saat difoto. Tentunya setiap foto prewedding ingin menonjolkan hubungan mesra antara pasangan. Oleh karena itu anda harus mampu mengungkapkan ekspresi tersebut saat difoto. Banyak orang tidak mampu menunjukkan ekspresi saat difoto, terutama jika dilihat banyak orang. Saat sesi foto prewedding, pasti ada beberapa orang yang memperhatikan anda dan pasangan.
Oleh karena itu anda harus berlatih mengungkapkan ekspresi sebaik mungkin. Latih diri untuk berekspresi di depan cermin, sehingga saat sesi foto tiba, anda tidak terlihat kaku pada foto tersebut.
Menentukan Konsep Foto
Hal terakhir yang juga sangat penting diperhatikan saat membuat foto prewedding adalah menentukan konsep foto tersebut. Konsep ini diperlukan agar bisa ditonjolkan hal menarik dari foto tersebut. Sebisa mungkin buat konsep yang berbeda dengan orang lain agar foto prewedding anda semakin special. Beberapa ide untuk foto prewedding yang menarik bisa mengusung konsep adat atau kedaerahan, konsep alam, atau konsep pasangan bangsawan.
Dengan konsep yang tepat, maka foto prewedding anda nantinya pasti jauh lebih menarik. untuk menghasilkan foto prewedding yang menawan tidak perlu mengeluarkan biaya besar. Jika tips foto prewedding anda terapkan pasti foto prewedding anda menarik nantinya.
Leave a Comment