Tips Merencanakan Persiapan Akad Nikah Yang Baik

Tips Pernikahan – Pernikahan merupakan tujuan akhir dari setiap pasangan. Tak jarang beberapa pasangan mengerahkan seluruh energi untuk persiapan hari bersejarah. Meskipun sudah menggunakan jasa WO, namun merencanakan persiapan akad nikah yang baik harusnya melibatkan banyak pihak termasuk calon mempelai dan keluarga besar.

Agar pernikahan Anda nantinya berjalan dengan lancar, alangkah baiknya jika Anda melakukan persiapan akad nikah yang matang sejak dini. Persiapkan juga budget dan atur pertemuan antar keluarga untuk membahas mengenai perlangsungan akad nikah Anda. Berikut ini beberapa hal yang harus Anda persiapkan sebelum menggelar akad nikah.

source : instagram.com/mayadstudios

Persiapkan Budget Yang Sesuai

Meskipun akan menggelar akad nikah sederhana sekalipun, budget merupakan persiapan nomor satu. Pertama tentukan dulu anggaran yang diperlukan. Misalkan saja untuk menyewa tempat. Anda juga harus mempersiapkan budget untuk hantaran, lamaran dan juga biaya katering.

Mengingat corona sedang menyerang, alangkah lebih baik jika menggelar akad nikah secara sederhana dan membatasi jumlah pengunjung. Cukup keluarga dekat dan orang – orang yang dekat saja yang diminta menghadiri. Untuk itu, siapkan budget yang sesuai. Meskipun hanya mengundang sedikit orang, setidaknya Anda juga harus mempersiapkan catering untuk jamuan usai akad.

source : instagram.com/mayadstudios

Rapat Antar Keluarga

Sebelum menggelar akad dan lamaran, sebaiknya Anda mengadakan pertemuan keluarga terlebih dulu. Masing – masing mempelai harus melakukan pertemuan internal lalu mengadakan pertemuan antar keluarga guna membahas persiapan akad nikah.

source : instagram.com/themuliabali

Persiapan Dokumen Administrasi

Setelah mengadakan pertemuan keluarga dan membicarakan teknis akad nikah nantinya, Anda juga harus mempersiapkan dokumen administrasi yang diperlukan. Setidaknya Anda harus mengunjungi RT/RW, Kelurahan, KUA dan kantor catatan sipil.

Berikut ini adalah beberapa dokumen yang perlu Anda persiapkan:

  • Fotokopi KTP, 4 lembar

  • Fotokopi KK, 4 lembar

  • Pas foto 2×3, 4 lembar

  • Pas foto 3×4, 4 lembar

  • Izin kawin bila kamu atau pasangan merupakan anggota TNI/POLRI

  • Fotokopi ijazah terakhir

  • Materi, 6 lembar

source : instagram.com/themuliabali

Persiapan Lamaran dan Hantaran

Sebelum melangsungkan akad nikah, nda harus melakukan prosesi lamaran terlebih dulu. Pada prosesi lamaran ada beberapa hantaran yang harus Anda bawa. Mempersiapkan hantaran juga masuk dalam bagian persiapan akad nikah.

Hantaran yang harus dipersiapkan adalah cincin dan “pengetuk pintu” berupa beberapa barang untuk pihak wanita. Hantaran ini bisa berupa kosmetik, sepatu, dan perlengkapan ibadah. Hantaran ini akan dibawa pada saat lamaran berlangsung.

source : instagram.com/themuliabali

Bicarakan Mas Kawin Dengan Kedua Belah Pihak

Menentukan mas kawin merupakan bagian penting. Sebaiknya saling terbuka kepada pasangan mengenai mas kawin. Tujuannya agar mas kawin tidak memberatkan salah satu pihak namun tetap sesuai. Tidak kurang atau berlebihan. Mas kawin biasanya berupa cincin. Bisa menggunakan cincin baru atau cincin yang digunakan untuk lamaran.

Selain cincin, mas kawin biasanya berupa uang tunai, emas atau logam mulia, hafalan ayat Al-Qur’an dan seperangkat alat sholat. Mas kawin ini berbeda dengan hantaran. Anda juga boleh melakukan perawatan sebelum menggelar akad jika memang ada budget lebih. Karena akad merupakan hari bersejarah sehingga tampil menawan tidak ada salahnya.

source : instagram.com/mayadstudios

Lakukan perawatan tubuh baik bagi calon pengantin pria maupun wanita. Ambil cuti beberapa hari untuk perawatan tersebut. Selain menunjang penampilan, perawatan juga mampu membuat mood calon pengantin menjadi baik sehingga tidak stres saat melangsungkan akad nantinya.

Persiapan Wali Nikah dan Saksi

Langkah selanjutnya setelah lamaran adalah akad nikah. Sebelum melangsungkan akad nikah, beberapa persiapan akad nikah seperti rukun nikah harus sudah ditentukan. Pada saat rapat keluarga, Anda sebaiknya sudah menentukan siapa yang akan menjadi wali nikah. Saat menentukan apakah wali nikah akan diwakilkan penghulu atau keluarga, Anda juga sebaiknya sudah menentukan siapa saksi nikah Anda. Pilih dua orang yang layak menjadi saksi nikah pada tahap persiapan akad nikah.

source : instagram.com/themuliabali

Mempersiapkan Busana

Busana untuk akad nikah juga sebaiknya dipersiapkan dengan baik. Beberapa pengantin wanita menggunakan busana yang sama untuk Akad dan resepsi. Namun, bisa saja Anda menggunakan gaun yang berbeda jika memungkinkan.  Bicarakan dulu kepada WO yang mengatur jalannya akad nikah dan resepsi jika memang Anda akan mengadakan resepsi. Namun, saat pandemi ini sebaiknya urungkan niat untuk menggelar resepsi.

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tips Yang Bisa Digunakan Ketika Melangsungkan Pernikahan

Angpau Nikah Itu Sebenarnya Untuk Siapa?

Menikahi Pria Yang Lebih Muda 2024

Tips Bisa Berteman dengan Mantan 2024