Inspirasi Pernikahan Intimate Wedding Tema Harry Potter

Konsep pernikahan intimate wedding sepertinya akan menjadi populer pasca pandemi COVID-19. Karena intimate wedding hanya mengundang sedikit tamu, maka calon pengantin dapat mengeksplorasi konsep impian mereka lalu merealisasikannya dengan lebih maksimal dan memuaskan. Memasukkan kegemaran sang calon pengantin ke dalam tema pernikahan adalah hal unik dan menarik untuk dijadikan konsep pernikahan. Jika pasangan pengantin menggemari Harry Potter dalam keseharian mereka, mewujudkan tema Harry Potter dalam pernikahan akan menimbulkan kepuasan tersendiri.

Berikut adalah ide pernikahan tema Harry Potter berbentuk konsep intimate wedding yang dapat dijadikan inspirasi oleh Potterhead dalam mewujudkan impian pernikahan mereka:

Menentukan Tema Asrama yang Diinginkan

Dalam Harry Potter Universe, terdapat empat asrama di sekolah Hogwarts yang memiliki simbol dan warna panji yang berbeda-beda. Gryffindor dengan warna merah-emas, Slytherin dengan hijau-perak, lalu ada Ravenclaw dengan warna biru-tembaga, dan terakhir adalah Hufflepuff yang berwarna kuning-hitam. Menyepakati asrama yang akan dipilih sebagai tema akan memudahkan dalam hal pemilihan tema warna pernikahan dan menentukan dekorasi lain nantinya.

source : instagram.com/rendoland

Prewedding

Sebagai bagian dari konsep pernikahan tema Harry Potter, melakukan prewedding dengan tema serupa akan memberikan kesatuan tema yang menarik, mengingat foto-foto prewedding akan ditampilkan di venue pernikahan nantinya. Apalagi, dalam prosesi prewedding, tema tersebut akan dengan mudah tereksplorasi mengingat calon pengantin dapat menggunakan properti berupa tongkat sihir, sapu, Topi Seleksi, serta jubah dan syal bertema Harry Potter.

source : instagram.com/harrysletter

Undangan

Menggunakan konsep undangan bertema Harry Potter sebenarnya tidak susah. Calon pengantin dapat membuat undangan pernikahan mereka mirip dengan undangan untuk bersekolah di Hogwarts yang ditujukan kepada anak-anak penyihir. Menggunakan font khusus yang sama seperti font judul fim Harry Potter membuat undangan berkonsep ini sudah masuk ke dalam tema. Apalagi dengan memberikan sentuhan warna salah satu asrama yang menjadi tema besar pernikahan, membuat kesan Harry Potter pada undangan lebih terasa.

source : instagram.com/by_tanja

Dekorasi

Menghadirkan dekorasi pernikahan bertema Harry Potter mudah untuk diaplikasikan. Pasangan pengantin bisa memilih tone warna dari salah satu asrama, dan menerapkannya dalam konsep dekorasi. Misalnya, penggunaan dekorasi dengan warna merah dan emas dapat yang mewakili asrama Gryffindor, atau kombinasi kuning dan hitam mewakili asrama Hufflepuff.

Makanan

Menghadirkan konsep Harry Potter pada hidangan pernikahan sangat mungkin dilakukan. Calon pengantin bisa menyajikan kudapan berupa cupcake dengan tema warna Harry Potter. Memunculkan makanan khas dalam serial Harry Potter juga bisa dilakukan, seperti menyajikan pai labu, atau butterbeer ala-ala yang dibuat dari brown sugar, mentega, dan whipped cream.

source : instagram.com/paheliweddings

Photobooth

Menyiapkan booth khusus untuk berfoto rasanya sayang untuk dilewatkan. Calon pengantin bisa menyiapkan satu area dengan dekorasi bertema Harry Potter agar tamu undangan dapat mengabadikan momen istimewa pernikahan mereka. Jangan lupa meletakkan sapu terbang, lilin, dan pernak-pernik seputar dunia Harry Potter lainnya di area itu.

source : instagram.com/wildivyphotobooth

Akad Nikah

Menghadirkan suasana Harry Potter pada prosesi akad nikah sangat mungkin untuk diwujudkan. Selain bermain pada warna dekorasi, penggunaan kutipan fenomenal dari buku tersebut untuk diletakkan di kursi akad nikah adalah pilihan cerdas dan menarik. Kesakralan momen akad nikah akan tetap dirasakan bagi pasangan pengantin.

source : instagram.com/ciwulsky

Pakaian Pengantin

Siapa bilang menghadirkan Harry Potter dalam pakaian pengantin itu susah untuk diwujudkan? Dengan memberikan sentuhan warna pada pakaian, maka tampilan pernikahan ala Harry Potter tetap dapat diwujudkan. Penggunaan tiara atau dan dasi dengan warna senada juga cocok untuk memunculkan nuansa tema yang diinginkan.

source : instagram.com/ciwulsky

Souvenir Pernikahan

Ada beberapa inspirasi souvenir pernikahan yang sesuai dengan tema ini di antaranya adalah mug bertema asrama di Hogwarts, gantungan kunci burung hantu, tote bag berwarna sesuai dengan panji asrama. Pemilihan souvenir pernikahan ini tentunya dipilih berdasarkan kemanfaatannya, sehingga bisa berguna bagi para penerimanya.

Memunculkan nuansa fandom dalam pernikahan bukanlah sesuatu yang sulit untuk diwujudkan. Apalagi jika prosesi pernikahan dilangsungkan dengan konsep intimate wedding dengan tamu yang terbatas, maka akan memudahkan bagi calon pengantin untuk mengeksplorasi pesta pernikahan mereka sesuai dengan tema yang diimpikan. Memasukkan Harry Potter ke dalam tema pernikahan sangat mungkin dilakukan bagi calon pengantin. Mengomunikasikannya dengan keluarga tentang tema tersebut perlu dilakukan agar dalam prosesnya menjadi lebih mudah. Pun juga membicarakan dengan pihak wedding organizer dalam menjelaskan konsep pernikahan impian sangat penting, agar terjadi kesesuaian antara konsep yang diinginkan, dengan eksekusinya di lapangan.

source : instagram.com/densi10

Terima kasih telah membaca tulisan ini, semoga dapat bermanfaat untuk memberikan inspirasi konsep pernikahan intimate wedding bertema Harry Potter. Jangan khawatir untuk tampil berani dan beda dalam acara pernikahanmu, apalagi jika pilihan itu mewakili pernikahan impian yang selama ini sangat ingin kamu wujudkan. Jangan lupa menyimak artikel lainnya tentang pernikahan di website ini ya, idewedding lovers.

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pertanyaan Penting Tentang Finansial Sebelum Menikah

Daftar Hadiah yang Bikin Pasangan Kabur 2024

Tips Mendapatkan Hati Calon Mertua di Pertemuan Pertama

Ini Dia Jawaban Bolehkah Menikahi Saudara Sepupu Menurut Hukum Islam